Banjarmasin, 28 April 2025, sejalan dengan perubahan dalam berbagai aspek kehidupan dari lingkungan perguruan tinggi, Universitas Terbuka Banjarmasin mengadakan acara Capacity Building. Acara ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari, dari hari Sabtu – Minggu, 26 – 27 April 2025 di Vila Aranaway. Capacity Building tahun ini bertema Committed to Growth. Committed to Growth ini memiliki arti yaitu dedikasi untuk menumbuhkan budaya kerja UT (KIIARA) untuk siap menghadapi segala tantangan perubahan lingkungan dapat menghasilkan kinerja yang luar biasa yang dapat mencapai visi, misi, dan tujuan dari UT.

Setelah mengikuti kegiatan ini diharapkan pegawai UT Banjarmasin diberi pendalaman tentang budaya kerja UT, yaitu Kualitas, Integritas, Inovasi, Aksesibel, Relevansi, dan Akuntabel, kemudian ditambahkan sesi motivasi “empowering your mind”. Setelah itu acara dilanjutkan dengan permainan untuk menambah kebersamaan, mempererat kerja sama antar pegawai dan dilanjutkan dengan pemaknaan setiap permainan serta final project.

Acara tukar kado yang berisikan surat yang bersifat memotivasi yang ditulis masing-masing pegawai. Acara ini dipenuhi dengan canda tawa sekaligus haru pada saat surat dibacakan. Keesokan harinya dilanjutkan dengan aktivitas senam dan diakhiri dengan penandatanganan komitmen bersama. Komitmen bersama ini dilakukan agar pegawai UT Banjarmasin termotivasi dan bersemangat dalam menjalankan tugas-tugas sehingga menghasilkan kualitas kerja yang lebih baik dan fokus pada tujuan, visi dan misi UT.

Direktur UT Banjarmasin, M. Priono menyatakan “Acara ini sebagai acara keakraban sekaligus juga acara penyegaran bagi pegawai UT Banjarmasin. Harapan dari kegiatan ini seluruh pegawai UT Banjarmasin meningkat pengetahuan, keterampilan, sikap, dan perilaku sesuai budaya kerja KIIARA untuk mencapai tujuan, visi dan misinya UT.”

Capacity building UT Banjarmasin merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun sebagai upaya meningkatkan kualitas (quality empowerment) secara berkelanjutan.

Posted in Berita Staff

Leave a Comment